Mengapa harus melakukan update antivirus sesering mungkin? Pertanyaan ini aneh bagi kita yang sudah lama menggunakan komputer, baik berbentuk laptop atau PC, terlebih kita yang memakai Windows OS. Tapi pertanyaan itu ternyata menjadi sangat penting bagi mereka yang baru pertama kali memiliki komputer. Saking takutnya mereka dengan virus, ada yang sama sekali tidak mau menerima flash disk dari orang lain dengan alasan takut laptopnya tertular virus. Itu, betul, salah satu cara penyebaran virus adalah melalui pertukaran data dengan perantaraan flash disk. Meskipun sebenarnya agak percuma juga kalau anti virus kamu tidak pernah di update.
Pada dasarnya semua antivirus bagus. Meskipun kalau mau dicermati kita akan mendapati memang beberapa anti virus lebih baik atau kurang bagus dibanding yang lain. Yang terpenting di sini adalah seberapa up to date data base virus yang dimiliki anti virus terinstall anda.
Mengapa harus sesering mungkin mengupdate anti virus?
Jumlah virus yang namanya kamu pernah dengar, atau yang pernah menyerang komputermu itu sedikit. Tapi sebenarnya ada begitu banyak virus yang dibuat dan disebarkan dalam satu hari. Sangat banyak! Para penjahat cyber itu orang-orang yang tidak pernah kenal lelah untuk mencari celah keamanan yang bisa digunakan untuk memperdaya komputer korban. Dan tentu saja, begitu satu virus baru disebarkan maka anti virusmu sudah out of date. Karena dia sudah tidak bisa mengenali virus terbaru itu. Maka, kalau kamu melewatkan proses update antivirus-mu satu kali saja, itu sama artinya dengan kamu sudah membuka komputermu untuk diserang.
Lindungi data penting dengan meng-update antivirus
Jaman dulu, virus lebih banyak bersifat merusak. Menjadi terkenal dan menimbulkan rasa takut karena data yang terhapus pernah menjadi salah satu keinginan terbesar para pembuat virus. Namun sekarang trend-nya sudah berubah. Memang masih ada beberapa virus yang bersifat merusak seperti itu, namun saat ini yang paling banyak muncul, dan sebenarnya lebih berbahaya, adalah virus-virus yang tujuan utamanya adalah mencuri data pribadi yang ada di dalam komputer kamu.
Kebanyakan orang menyimpan file yang bersifat rahasia di dalam komputer mereka. Seperti misalnya data akun rekening bank, password berbagai macam akun jejaring sosial dan akun online lainnya. Orang-orang jahat itu bisa saja masuk ke dalam komputermu melalui jaringan internet, dan melakukan apapun yang mereka mau dan mungkin dengan data yang tersimpan di dalamnya. Beberapa virus bahkan mempunyai kemampuan merekam kegiatanmu langsung dengan webcam di laptopmu, atau merekam apapun yang kamu ketikkan melalui keyboard dan menggunakannya sesuka hati.
Virus bisa mematikan fungsi auto update anti virusmu!
Ketika kamu mendapatkan software terbaru yang tidak resmi, biasanya di dalamnya ada file yang dipakai untuk mengaktifkan software tersebut. Biasanya juga antivirus akan mencegatnya supaya virus yang ditanamkan di dalamnya tidak aktif. Pengguna yang ngebet banget, bisa jadi akan mematikan antivirus sementara ketika menginstall software tersebut. Nah, pada waktu itulah, fungsi auto update antivirus kamu bisa dimatikan.
Kamu bisa menulari komputer orang lain dan menghancurkan hari mereka!
Bayangkan ketika kamu memindahkan file orang lain melalui flashdisk ke laptopmu, dan kemudian anti virusmu memberi tanda bahwa file dalam USB flash disk teman anda itu bervirus. Kamu merasa aman, tapi jelas temanmu akan merasa tidak enak. Sekarang dibalik, yang membawa virus ternyata file-mu sendiri, menulari laptop temanmu dan bahkan kemudian membuatnya membuang beberapa jam untuk membenahi komputernya dan pekerjaannya terganggu hanya karena kamu malas meng-update anti virus. Tidak nyaman kan? Rasa bersalah karena sudah menyusahkan orang lain terkadang lebih mengganggu dari pada kerepotan yang dialami.
Kesimpulan
Anti Virus bukanlah program yang semuanya otomatis bisa anda abaikan begitu sudah terinstall di dalam komputer. Kita tetap harus menjaganya supaya tetap bertugas dengan baik menjamin komputer kita bebas dari serangan virus. Dengan melakukan update anti virus secara berkala, anda akan lebih aman dari serangan virus, malware, spyware dan penyusup komputer lainnya. Bekerja? Jadi lebih aman, tenang, dan cepat. sumber dan credit foto: Computer How To Guide